Sisi Lainmu

17.15 Unknown 0 Comments

Berbicaralah padaku
Sebisu-bisunya dirimu,  apa hanya suara yang dapat menyampaikan makna?
Makna yang tak ingin kurasuki
Namun ku harus memahami
Tanpa kau sadari 
Mata itu terlalu mudah berbicara
Terlalu jujur untuk menyakiti suatu rasa
Terlalu tulus untuk menyayangi suatu jiwa
Pun juga terlalu sadis untuk membalikan sebuah fakta dalam fenomena
Andai kau tahu
Selama diri itu tak sudi memberikan serintih suara untuk kudengar
Selama diri itu hindarkan sebuah alunan untuk kuresapi
Aku telah berbicara pada sisi lain yang kau miliki
Asal kau tahu
Diri itu inginkan suara sampaikan berita
Tolonglah jangan kau mengelak
Jangan kau mencoba bersembunyi di balik sebuah mimik
Diksi berubah menjelma menunggang suatu getar
Getar yang tak bisa mereka lihat
Namun hanya hati yang terpatahkan saja sasarannya

Sebuah pertanyaan klasik menggurui hati yang tak ingin tahu
"Mengapa mata itu mudahnya berbalik mengubah-ubah suatu alur?"
Alur yang kuyakini selamanya abadi
Alur yang teruntuk jiwa lemah yang ditinggalkan 
Alur yang putus di tengah tapak-tapak suatu langkah
Siapa yang akan membawaku kembali?
Ini terlalu sulit
Namun hanyalah yakin di dalam ketidakyakinan
Aku tetap kan berada pada jalannya 
Berharap suatu kan membukanya
Tak hanya tertutup pada satu sisi
Ku yakini bagian lain kan membukanya 

Detik dentum waktu
Tak habis-habisnya menyiksa seiring debaran detak itu 
Aku masih hidup
Hidup untuk disiksa olehnya
Menunggu waktu berhenti merajut nada
Aku terjebak di dalamnya
Namun aku akan tetap yakin
Ada suatu yang membukakan memberhentikan siksa

Bukannya aku berharap
Sungguh harap itu tak pernah ada
Aku hanya menikmati ini
Menikmati rasa yang membawaku hidup di dalam kematian
Sungguh...
Aku menanti lukisan mata itu berhenti beri siksa
Dan membalikkan fakta dalam suatu nirwana

Aku siap menerima getar dan menafsirkannya,,,


 

You Might Also Like

0 komentar: